Kamis, 12 Juli 2012

Mengenal Software Pendidikan

Perangkat Keras Komputer
      Berbicara mengenai teknologi informasi  berarti berbicara  mengenai hardware, software dan brainware. Bila hardware/perangkat keras adalah peralatan komputer yang dapat disentuh dan dilihat secara fisik, brainware adalah manusia yang mengoprerasikan sistem komputer, Lalu apa yang dimaksud dengan software? 
Software atau perangkat lunak adalah program yang berisi perintah-perintah untuk melakukan pengolahan data yang diinginkan. Telah banyak perangkat lunak diciptakan, dari mulai perangkat lunak sistem sampai pada perangkat lunak aplikasi.
Perangkat Lunak Sistem


Perangkat lunak sistem merupakan lapisan pertama pada
memori komputer kita. Fungsinya adalah
menghubungkan antara perangkat keras dengan perangkat
lunak. Contoh perangkat lunak sistem adalah Microsoft Windows,
Mac Os, Linux.
Sedangkan perangkat lunak aplikasi membuat kita dapat mengerjakan kegiatan yang berkenaan dengan tugas tertentu,  misalnya mengerjakan makalah, melakukan presentasi, atau sekedar mencari hiburan.
Wikipedia Indonesia mengelompokkan perangkat lunak aplikasi menjadi:
  1. Perangkat lunak perusahaan (enterprise)
  2. Perangkat lunak infrastruktur perusahaan
  3. Perangkat lunak informasi kerja
  4. Perangkat lunak media dan hiburan
  5. Perangkat lunak pendidikan
  6. Perangkat lunak pengembangan media
  7. Perangkat lunak rekayasa produk
      Di tengah era globalisasi dan pesatnya perkembangan teknologi informasi sekarang ini, anak-anak kita telah 'diasuh' oleh teknologi informasi dari bangun tidur sampai mereka tidur kembali. Dari mulai mengerjakan tugas, menonton film, sampai belajar.dan pembelajaran. Apakah kita yakin apabila mereka telah memanfaatkan dan menggunakan teknologi tersebut dengan benar? Apalagi dengan maraknya game online yang tidak mendidik, pornografi dan informasi yang tidak bermanfaat yang dengan mudahnya dapat diakses oleh mereka. Sebagai orang tua dan pendidik, kita tidak dapat berpangku tangan dan juga tidak mungkin mengawasi mereka 24 jam penuh. Yang mungkin dapat dilakukan  adalah memberi pengertian, mengarahkan dan memberi banyak pilihan kepada mereka sehingga mereka dapat menentukan mana yang lebih baik untuk mereka. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan perangkat lunak pedidikan yang bermanfaat untuk mereka.
      Perangkat lunak pendidikan telah banyak dibuat oleh vendor pembuat perangkat lunak untuk memenuhi kebutuhan pendidikan. Perangkat lunak yang dapat dipakai di sekolah, diantaranya perangkat lunak pengaturan bel sekolah, pencatatan kehadiran siswa, dan pengaturan buku-buku di perpustakaan sekolah. Disamping itu ada perangkat lunak untuk memudahkan siswa mencari informasi pendidikan dengan sangat menyenangkan. Perangkat lunak pendidkan  inilah yang dapat dimanfaatkan anak-anak kita untuk menghindari hal-hal negatif yang diberikan oleh teknologi informasi.
       Perangkat lunak pendidikan seperti tersebut di atas, telah banyak dibuat dengan berbagai macam kegunaan. Anak  dapat belajar apapun dari perangkat lunak ini, seperti belajar mengaji Al-Quran, belajar bahasa (baik bahasa asing maupun bahasa daerah), sampai permainan-permainan edukasi yang dapat merangsang daya pikir anak. Ada juga perangkat lunak untuk mata pelajaran  seperti ilmu pengetahuan alam (Biologi, Fisika, Kimia), Matematika, Geografi, TIK, dan lain-lain yang diperuntukkan bagi anak-anak yang masih di PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), SD, SMP, sampai tingkat SMA untuk lebih memahami mata pelajaran dengan berbagai macam ilustrasi yang menarik. Semua perangkat lunak tersebut ada yang dapat kita unduh secara gratis, dan ada pula yang berbayar. Di bawah ini contoh perangkat lunak pendidikan yang diambil dari berbagai sumber:

Salah satu perangkat lunak pendidikan untuk anak usia 2-10 tahun
Perangkat lunak untuk mata pelajaran Biologi SMA

Salah satu perangkat lunak pendidikan yang cukup komplit adalah Encarta. Encarta adalah ensiklopedia digital multimedia yang dibuat oleh Microsoft Corporation. Sampai dengan tahun 2008, Encarta Premium mengandung sekitar 62.000 artikel dengan banyak foto dan ilustrasi, klip musik, video, game interaktif, dan semua itu terdapat di World Wide Web dengan setiap tahun berlangganan atau dengan membeli DVD-ROM atau CD-ROM.
Encarta dari Microsoft Corporation  
     Ternyata banyak sekali perangkat lunak untuk dunia pendidikan. Nah, bila kita telah mengetahui keberadaan perangkat lunak pendidikan yang begitu banyak variasinya, mengapa tidak kita manfaatkan untuk pertumbuhan dan perkembangan anak-anak kita?



Sumber:
http://id.wikipedia.org/wiki/Encarta
https://www.google.co.id
http://gcompris.net
http://mediadidik.blogspot.com/2011/03/bonelab-software-belajar-biologi-sistem.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar